WhatsApp Icon

BAZNAS SIJUNJUNG BANTU BIAYA BEROBAT WARGA KURANG MAMPU

16/03/2025  |  Penulis: Syahril Syahda

Bagikan:URL telah tercopy
BAZNAS SIJUNJUNG BANTU BIAYA BEROBAT WARGA KURANG MAMPU

BAZNAS mensejahterakan umat

Baznas Kabupaten Sijunjung Propinsi Sumatera Barat pada hari Sabtu tanggal 15 Maret 2025 menyalurkan dana Zakat sebesar Rp.3.000.000,-(Tiga Juta Rupiah) guna membantu biaya berobat Efan Andesta dari keluarga tidak mampu warga Teratak Melintang jorong Koto Panjang Nagari V Koto kecamatan Koto VII, demikian disampaikan oleh Pimpinan Baznas Kabupaten Sijunjung melalui Waka II bidang Penyaluran Syahril Syahda, SH yang didampingi oleh Kepala Amil Pelaksana (Kapel) Mery Mulyadi, S.Pd.

Lebih lanjut Kapel Mery Mulyadi menjelaskan bahwa Bantuan biaya berobat itu diserah secara resmi oleh Bupati Sijunjung Beny Dwipa Yuswir, S.STP.M.Si. didampingi oleh Pimpinan Baznas Waka II Syahril Syahda, SH. Kaban Satpol PP dan Damkar Syamsurijal, Camat Koto VII Sangat Satria, Ketua KNPI Aldo Yenicoal, S.Pd. Wali Nagari V Koto Adrius dan sejumlah tokoh masyarakat setempat

Bupati Beny Dwipa Yuswir pada kesempatan itu menyampaikan bahwa Bantuan Baznas yang berasal dari pengumpulan zakat di daerah ini yang lebih banyak dari ASN itu sebagian di gunakan untuk meringankan beban warga kurang mampu termasuk dalam hal membantu biaya berobat

Diharapkan dengan adanya bantuan dari Baznas ini agar dapat dilancarkan usaha kegiatan berobat Efan Andesta, dan kita do'akan semoga segera diberikan kesembuhan oleh Allah yang maha kuasa sehingga segera dapat melanjutkan studinya

Orang tua Efan Andesta Adi Afrianto (44 Thn) dan Titis Maryanti (38 thn) menyampaikan banyak terima kasih kepada Bapak Bupati dan Pimpinan Baznas yang telah datang langsung menyilau anak kami sekaligus memberikan bantuan yang sangat kami perlukan untuk kelanjutan berobat anak kami sampai dia pulih seperti semula, dan kami do'akan semoga Allah membalasnya dengan yang baik atas kehadiran dan bantuanya

Efan Andesta siswa kelas VIII MTS Muhamadiyah Koto Panjang pada tanggal 20 Februari 2025 mengalami kecelakaan tabrakan motornya dengan Mobil L.300 milik Warga Tanjung Bonai Aur kecamatan Sumpur Kudus sehingga mengalami retak tengkorak kepalanya dan menderita koma selama 6 hari di Rumah Sakit Yossudarso Padang, dimana setelah operasi penghisapan darah di kepala akan melanjutkan operasi perapian tulang kepala dan beberapa kali kontrol di Rumah Sakit Yossudarso Padang yang masih memerlukan biaya yg cukup banyak, tambah Mery Mulyadi

Bagikan:URL telah tercopy
Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat