Baznas Sijunjung sosialisasii zakat di Air Amo
29/10/2023 | Penulis: Syahril Syahda

BAZNAS SIJUNJUNG MENSEJAHTERAKAN UMAT
Tim Baznas Kabupaten Sijunjung Propinsi Sumatera Barat yang di pimpin oleh Waka II Syahril Syahda, SH. yang beranggotakan Amil Pelaksana Agung Pratama dan Devon Yendi Coal, S.Psi.melaksanakan sosialisasi Zakat di Kantor Wali Nagari Air Amo pada hari Jum'at tanggal 27 Oktober 2023
Sosialisasi Zakat tersebut diikuti anggota DPRD Kabupaten Sijunjung Emilda ( F.PKB ) Wali Nagari dan perangkat Nagari, Ketua2 lembaga Nagari, tokoh masyarakat ( Alim Ulama, cerdik pandai, malin nan sambilan) pengurus masjid, PKK, generasi muda se kenagarian Air Amo
Dihadapan peserta sosialisasi itu Waka II Syahril Syahda, SH. menyampaikan bahwa sebagai umat Islam kita diperintahkan oleh Allah untuk selalu mengeluarkan infak untuk kepentingan bersama, sebagai mana yg tertuang dalam Alqur'an Surat Al-Munafikun ( 63) ayat 10 dengan perintahnya Infakkan lah sebahagian dari reski yg kami berikan sebelum datang kematian kepada salah seorang dari kamu, dan sambung ayat itu adalah penyesalan dari orang yg akan meninggal dunia, meminta kepada agar di tunda saat kematiannya, agar dapat bersedekah dan menjadi orang Sholeh
Menunaikan infak itu adalah dalam bentuk Zakat, sedekah dan Waqaf, zakat adalah infak wajib yang dilakukan orang tertentu dengan ukuran nisap tertentu dengan jumlah zakat tertentu dan akan kepada pihak tertentu yaitu asnaf yg delapan, sedangkan sedekah dan wakaf tidak ada ketentu yg khusus seperti zakat
Kami mengajak kita semua untuk berinfak ( Zakat, Infak, sedekah) segera mungkin sebelum ajal kita tiba, sebelum kita menyesal melalui Baznas yang merupakan kembaga resmi pemerintah yang berwenang nengelola ZIS, dan segera nembentuk UPZ sebagai perwakilan Baznas di Nagari Air Amo
Sebelumnya angota DPRD Emilda yang memarkasai terlaksananya Sosialisasi Zakat di Air Amo tersebut mengajak masyarakat nagari Air Amo untuk dapat mengumpulkan zakat yang besar potensi di nagari Aur Amo, sehingga dengan bergabung dengan Baznas Kabupaten Sijunjung akan dapat mensejahterakan masyarakat
Sementara Wali Nagari Air Amo yang di wakili oleh Sekretaris Wali Datuak Rajo Lelo menyambut baik pelaksanaan sosialisasi Zakat oleh Baznas Kabupaten Sijunjung, sehingga segera dapat di bentuk UPZ di Nagari Air Amo
Setelah melalui sesi diskusi dan tanya jawab, peserta sosialisasi telah menyepakati bahwa masyarakat Air Amo akan segera menyerahkan Zakat , infak, sedekahnya ke Baznas Kabupaten Sijunjung dan telah menyepakati pengurus UPZ yang terdiri dari Penasehat Wali Nagari, Ketua Sekretaris Wali nagari, sekretaris Kasi Sosial dan bendahara adalah bendahara nagari, dilengkapi dengan anggota yang terdiri dari malin nan sambilan dan pengurus Masjid
Pada akhir acara Waka II Syahril Syahda, SH.menyerahkan buku pedoman pembentukan dan tata kerja UPZ kepada Sekretaris Nagari di saksikan oleh anggota DPRD Emilda
Berita Lainnya
Tingkatkan Kedisiplinan dan Layanan Masyarakat, BAZNAS Sijunjung Gelar Apel Pagi Rutin
HAMPIR 3 M BAZNAS SIJUNJUNG SALURKAN DANA ZAKAT DAN INFAK SELAMA TAHUN 2025
BAZNAS SIJUNJUNG SALURKAN DANA ZAKAT BANTU ALAT BANTU KESEHATAN KERETA DORONG DAN TABUNG GAS
Ketua BAZNAS Kabupaten Sijunjung Pimpin Apel Pagi, Ajak Amil Tingkatkan Kedisiplinan
BAZNAS SIJUNJUNG WAWANCARAI CALON RELAWAN PENYALURAN
BAZNAS SIJUNJUNG BANTU KORBAN KEBAKARAN DI KOTO BARU

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
