BAZNAS SIJUNJUNG BANTU MUALAF DI SUMPUR KUDUS SELATAN
02/05/2024 | Penulis: Syahril Syahda
BAZNAS MENSEJAHTERAKAN UMAT
Baznas Kabupaten Sijunjung Propinsi Sumatera Barat menyalurkan dana zakat untuk membantu Devina Marbun ( Mualaf) di Jorong Kampung Baru Nagari Sumpur Kudus Selatan kecamatan Sumpur Kudus, demikian di sampaikan oleh Pimpinan Baznas Kabupaten Sijunjung melalui Waka II Syahril Syahda di Muaro Sijunjung
Dijelaskan oleh Syahril Syahda bahwa dana zakat untuk bantuan mualaf itu berjumlah sebesar Rp. 2 juta yang terdiri dari Pakaian Sholat, Sajadah, Alqur'an, dan buku sholat dan buku buku agama lainnya serta uang tunai Rp. 1.200.000,-
Bantuan untuk mualaf itu diserahkan langsung oleh Pimpinan Baznas Kabupaten Sijunjung yang diwakili oleh Waka II Syahril Syahda, SH. ke Jorong Kampung Baru Nagari Sumpur Kudus Selatan yang didampingi oleh Wali Nagari Sumpur Kudus Selatan pada Rabu tanggal 24 April 2024
Menurut Syahril Syahda Devina Marbun wanita kelahiran di Simargarap II Sumatera Utara pada tanggal 20 Nopember 2002 ini adalah penganut agama Kristen Protestan yang berkenalan dengan Eceng Warga Nagari Sumpur Kudus Selatan di Batam, dimana atas permintaannya sendiri Devina Marbun masuk agama Islam dengan mengucapkan dua kalimat Syahdat di nagari kampung Eceng yang di bimbing Kepala KUA Kecamatan Sumpur Kudus pada taggal 14 April 2024
Pimpinan Baznas Kabupaten Sijunjung dan Wali Nagari Sumpur Kudus selatan pada kesempatan penyerahan bantuan Baznas ini meminta Devina Marbun agar berusaha dengan sekuat tenaga tetap bertahan di agama islam ini, dan berusaha mendalami dan memahami agama dan ibadah dalam agama Islam, sehingga akan menjadi penganut agama islam mantap
Devina Marbun mengaturkan terima kasih dan penghargaan kepada Baznas Kabupaten Sijunjung dan pemerintahan nagari Sumpur Kudus Selatan yang memberikan perhatian kepada kami Mualaf serta telah memberikan bantuanya, dan kami akan selalu berada dalam agama Islam dalam rangka mencari ketentramam dan kedamaianya untuk hidup di Dunia dan di akhirat nantinya
Berita Lainnya
BANTU KORBAN KEBAKARAN RUMAH PADANG LAWEH, BAZNAS SIJUNJUNG SALURKAN DANA ZAKAT
BANTU KORBAN BENCANA KEBAKARAN RUMAH, BAZNAS SIJUNJUNG SALURKAN DANA INFAK
BAZNAS SIJUNJUNG FASILIATASI TES AKADEMIK CALON SISWA SCB
SALURKAN BANTUAN PENDIDIKAN, BAZNAS SIJUNJUNG KOORDINASI DENGAN UPZ KORWIL PENDIDIKAN
Ketua BAZNAS Kabupaten Sijunjung Pimpin Apel Pagi, Ajak Amil Tingkatkan Kedisiplinan
BAZNAS SIJUNJUNG BANTU KORBAN KEBAKARAN DI KOTO BARU

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
