BAZNAS MENSEJAHTERAKAN UMAT
BANTU PEMBELIAN TANGAN PALSU BAZNAS SIJUNJUNG SALURKAN DANA ZAKAT
16/10/2024 | Syahril SyahdaDalam rangka membantu penderita tangan buntung Jefri siswa kelas 2 SMP 15 warga jorong Batu Belang Nagari V Koto Kecamatan Koto VII, Baznas Kabupaten Sijunjung Propinsi Sumatera Barat salurkan dana zakat untuk membantu pembelian tangan palsu , demikian disampaikan oleh Pimpinan Baznas Kabupaten Sijunjung melalui Waka II Syahril Syahda, SH.di Muaro Sijunjung
Menurut Syahril Syahda , Jefri anak ketiga dari Syafri Yarman ( 53 Tahun ) dan Aspinar ( 49 Tahun ) warga jorong Batu Belang Nagari V Koto sejak setahun lalu menderita tangan buntung sebelah kanan akibat patah tangan jatuh dari sepeda dan kemudian membusuh dan akhirnya harus di potong seingga menjadi buntung
Untuk pembelian tangan palsu seharga Rp. 12.320.000,- yang mana pihak keluarga mampu sebesar Rp. 3.000.000,-, dan pelunasanya Baznas Kabupaten Sijunjung membantu sebesar Rp. 5.000.000,- dan Baznas Propinsi Sumatera Barat membantu sebesar Rp. 4.320.000,-
Tangan palsu tersebut telah diserahkan secara resmi ole Pimpinan Baznas Kabupaten Sijunjung yang diwakili oleh Waka II Syahril Syahda, SH. di kediaman keluarga Jefri di Jorong Batu Belang Nagari V Koto pada hari Senen tanggal 14 Oktober 2024, dimana pada kesempatan itu Syahril Syahda menyampaikan agar keluarga Jefri mensyukuri bantuan dari Baznas Kabupaten Sijunjung dan Baznas Propinsi Sumbar ini, yang merupakan penyaluran dana zakat dari masyarakat Islam yang menyerakan Zakatnya kepada kami pihak Baznas yang wajib kami salurkan kepada pihak pihak berhak menerima nya, jadi dengan demikian pihak keluarga Jefri tidak ada kewajiban untuk membayarnya kembali , diterima dengan cuma-cuma
Agama Islam mengajarkan kepada umatnya untuk dapat berinfak ( Zakat, Infak dan Sedkah) dihimpun oleh Baznas dan digunakan untuk membantu masyarakat yang sangat membutuhkannya, seperti pembelian tangan palsu ini, dan banyak kebutuhan masyarakat yang kurang mampu lainnya
Orang tua Jefri Syapri Yarman yang didampingi istrinya Aspinar mengaturkan banyak terima kasih kepada Baznas Kabupaten Sijunjung dan Propinsi Sumbar atas bantuannya untuk pembelian tangan palsu bagi anaknya, dan mengharapkan agar Baznas makin berkembang, sehingga akan dapat lebih banyak membantu masyarakat kurang mampu yang memang sangat membutuh bantuan dalam memenuhi kebutuhan hidupnya
Waka II yang didampingi oleh Amil pelaksana Sasa Puti, SH. dan Deprizal pada kesemoatan itu memasangkan tangan palsu tersebut kepada Jefri yang disambut gembira oleh pihak keluarganya